www.podcastnews.id
The Best Place for Podcast

Momen Anies Baswedan Terjebak Kubangan di Jalan Rusak

PODCASTNEWS.ID – Viral di media sosial momen capres dari Koalisi Perubahan Anies Baswedan terjebak kubungan di jalan rusak saat kunjungan ke wilayah Simalungun, Sumatra Utara, Jumat (3/11/2023). Peristiwa tersebut berlangsung saat Anies menuju ke sebuah masjid di tengah perkampungan untuk menunaikan sholat Jumat.

Terpaksa Anies dan rombongan turun dari mobil dan berjalan kaki untuk menghindari terjebak di dalam kubangan air. Terlihat Anies berdialog dengan warga setempat menanyakan jalan yang rusak penuh kubangan air itu. Menariknya lagi, Anies bersama rombongan tampak menerobos jemuran pakaian warga untuk memotong jalan menuju ke masjid.

Video tersebut salah satunya diunggah oleh akun Twitter Yurissa_Samosir dengan menulis status: Pak Anies Harus turun dan berjalan kaki karena di Simalungun Sumatera Utara Jalanan Rusak dan Akhirnya Rombongan Tim Pak Anies Ikut Jalan Kaki ….Saatnya Indonesia butuh Perubahan Bukan Meneruskan. Berikut unggahan videonya.