www.podcastnews.id
The Best Place for Podcast

Menantu Presiden Jokowi Tampil Memukau di JF3 2023

PODCASTNEWS.ID – Menantu Presiden Joko Widodo (Jokowi) Erina Gudono tampil memukau dengan kebaya ungu di depan penonton Jakarta Fashion and Food Festival (JF3) 2023 di Kelapa Gading, Jakarta Utara, Jumat malam.

Finalis Putri Indonesia 2022 itu terlihat anggun mengenakan kebaya rancangan Andika Pramudia dan Satria Soewiryo (An’Soe) dalam acara yang turut disaksikan secara langsung oleh sang suami Kaesang Pangarep, Menteri Koperasi dan UKM Teten Masduki hingga Penjabat Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono.

Andika kepada wartawan di Jakarta Utara, Senin, mengaku kebaya cantik tersebut sudah dipersiapkan sejak satu bulan sebelumnya untuk dipakai menantu Presiden Joko Widodo itu. Selain Erina,  An’Soe juga menampilkan 17 koleksinya yang diperagakan oleh 12 model dan empat muse untuk JF3.

“Terima kasih sekali rancangan kami sudah dipercaya untuk dikenakan oleh mbak Erina Gudono, ada Yuki Kato, ada (model) Kimi Jayanti, ada Yasinta Aurellia (Runner Up) Putri Indonesia 2023,” kata Andika. Uniknya, panggung tempat Erina tampil itu sebenarnya merupakan tempat parkir yang ‘disulap’ menjadi arena catwalk yang megah.

Kegiatan JF3 2023 di Kelapa Gading, Jakarta Utara, diharapkan bisa berdampak baik untuk ekonomi Ibu Kota, kata Penjabat Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono Heru berharap festival mode yang digelar selama dua pekan ini dapat membangkitkan ekonomi Jakarta. “Hari ini JF3 yang ke-19 semoga tetap bisa berkarya untuk membantu memajukan ekonomi khususnya di Jakarta,” kata Heru di lokasi.

Ia pun mengapresiasi pelaksanaan JF3 yang tak pernah absen diselenggarakan tahunan sejak 2004. Geliat industri mode yang hadir di setiap penyelenggaraan diharapkan mampu memicu ekonomi di Jakarta ikut merangkak naik. “Apresiasi setinggi-tingginya terhadap JF3 setiap tahunnya, harapan kami ini bisa menjadi pemicu membangkitkan ekonomi Jakarta,” ucapnya.