www.podcastnews.id
The Best Place for Podcast

Menkes Bongkar Kebobrokan Program Spesialis Kedokteran

0

PODCASTNEWS.ID – Menteri Kesehatan (Menkes RI), Budi Gunadi Sadikin, mengaku terkejut dengan ulah para senior yang melakukan bullying (perundungan) kepada juniornya dalam program pendidikan dokter spesialis.

Salah satu kasus perundungan yang membuat Budi prihatin dengan para peserta didik program pendidikan dokter spesialis adalah dijadikan asisten pribadi dan sumber uang oleh para senior untuk memenuhi kebutuhan di luar pendidikan.

“Kelompok ini yang saya terkejut, ini berkaitan dengan uang. Jadi, cukup banyak juga junior-junior ini yang disuruh ngumpulin [uang], ada yang jutaan, puluhan juta, ada yang terkadang sampai ratusan juta,” ungkap Budi dalam konferensi pers di Jakarta, Kamis (20/7/2023). Menurut Menkes, uang-uang dari para junior tersebut biasanya digunakan para senior untuk kebutuhan pribadi, seperti menyewa rumah, makan malam, hingga menyewa lapangan dan sepatu olahraga setiap minggunya.

“[Uang-uang tersebut] bisa buat nyiapin rumah untuk kumpul-kumpul para senior. Kontraknya setahun Rp50 juta, bagi rata dengan juniornya,” beber Menkes. “Atau kalau praktik, kan, suka sampai malam, sama rumah sakit diberi makan malam, tapi makan malamnya enggak enak. “Kita maunya makanan Jepang,” Jadi setiap malam mesti keluarin Rp5 juta sampai Rp10 juta untuk semuanya ngasih makan makanan Jepang,” lanjutnya.

Selain itu, Menkes juga menemukan kasus senior yang secara terang-terangan meminta para junior untuk membelikan telepon genggam atau iPad baru kepada juniornya.

Tinggalkan pesanan

Alamat email anda tidak akan disiarkan.