www.podcastnews.id
The Best Place for Podcast

Godaan Gaji Selangit Liga Arab, Bikin Eksodus Bintang Sepakbola Dunia

PODCASTNEWS.ID – Saudi Pro League (SPL) atau liga sepak bola kasta tertinggi Arab Saudi telah menjelma menjadi liga sepakbola elite di benua Asia yang pamornya kini menyaingi liga sepakbola Eropa.

Kehadiran superstars lapangan hijau Cristiano Ronaldo menjadi pembuka jalan eksodus bintang-bintang besar lainnya yang hijrah ke Liga Arab Saudi. Dengan godaan gaji selangit yang sulit ditandingi oleh klub-klub besar Eropa, membuat para pesepak bola yang sudah berada di pengujung kariernya, tidak ragu untuk merumput di SPL.

Liga Arab Saudi menjadi pembicaraan setelah salah satu timnya, Al Nassr, mendatangkan Cristiano Ronaldo dari Manchester United pada Januari 2023 lalu.